KOTA BATU I Postjatim.com – Koramil 0818/02 Kota Batu menggelar tasyakuran memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dengan suasana sederhana namun penuh kekeluargaan. Acara yang berlangsung di Markas Koramil 0818/02 Kota Batu pada Senin, 6 Oktober 2025, dihadiri oleh berbagai unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Kehadiran para pimpinan daerah ini menjadi wujud apresiasi atas peran serta TNI dalam menjaga kedaulatan bangsa, sekaligus memperkuat sinergi di tingkat kecamatan.
Komandan Koramil 0818/02 Kota Batu Kapten Arh Jumawi dalam sambutannya, menyampaikan bahwa peringatan HUT TNI kali ini bukan hanya sekadar seremonial, melainkan juga momentum untuk mempererat hubungan antara TNI dan seluruh elemen masyarakat. “Kami ingin menegaskan kembali komitmen TNI untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam mendukung pembangunan sosial dan ekonomi,” ujujarnya
Camat Batu, Sasongko, yang turut hadir bersama unsur Forkopimcam lainnya, menyampaikan apresiasi tinggi terhadap dedikasi dan pengabdian TNI selama 80 tahun. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menghadapi berbagai tantangan di tingkat lokal maupun nasional. “TNI telah memberikan kontribusi besar di Kota Batu, mulai dari menjaga keamanan wilayah, membantu penanggulangan bencana, hingga mendukung kegiatan sosial kemasyarakatan. Sinergi ini sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif bagi masyarakat,” kata Sasongko.
Acara tasyakuran diisi dengan pemotongan tumpeng dan kue tar sebagai simbol rasa syukur atas usia TNI yang ke-80. Peringatan HUT TNI ke-80 ini ditutup dengan acara ramah tamah yang hangat antara anggota TNI, perwakilan pemerintah kecamatan, Polsek Kota Batu, serta Pengurus Generasi Muda FKPPI yang juga turut hadir. Momen kebersamaan ini menjadi bukti bahwa peringatan HUT TNI bukan hanya milik TNI, tetapi juga milik seluruh lapisan masyarakat. Melalui interaksi yang terjalin, diharapkan hubungan emosional antara aparat negara dan rakyat semakin erat, sehingga tercipta kekuatan bangsa yang solid dan bersatu.(Red)